PENCEMARAN LINGKUNGAN
A.Definisi Pencemaran Lingkungan
_____________________________________
Pencemaran lingkungan atau polusi dapat pula diartikan perubahan pada lingkungan yg tidak dikehendaki karena dapat memengaruhi kegiatan, kesehatan, dan keselamatan makhluk hidup.
Suatu zat dapat dikatakan sebagai polutan apabila memenuhi salah satu syarat berikut:
✋Bahan keberadaannya melebihi jumlah total
✋Berada pada tempat yang tidak semestinya
✋Berada pada waktu yang tidak tepat
Polutan mempunyai sifat sifat sebagai berikut
_________________________________________________
♣Merusak untuk sementara,namun bila sudah bereaksi dengan zat lingkungan tidak akan merusak lagi.
♣Merusak dalam jangka waktu lama.
_____________________________________________
B. Pencemaran Air
____________________
Proses hidup manusia membutuhkan air. Air yg bersih memiliki ciri berwarna jernih,tidak berwarna, tidak berbau, dan tidak berasa.
Pencemaran air yaitu masuknya makhluk hidup,zat,energi,atau komponen lain kedalam air.
Kualitas air menentukan kehidupan diperairan laut ataupun sungai.
Apabila perairan tercemar maka keseimbangan ekosistem di dalamnya juga akan terganggu.
1)Faktor Penyebab Pencemaran Air
Pencemaran air dapat terjadi pada sumber mata air,sumur,sungai,rawa rawa, danau,dan laut.Bahan pencemaran air dapat berasal dari limbah industri,limbah rumah tangga,dan limbah pertanian.
💨Limbah industri
Air limbah industri cenderung mengandung zat berbahaya.Kegiatan industri selain menghasilkan produk utama(bahan jadi),juga menghasilkan produk sampingan yg tidak terpalai yaitu limbah.Limbah industri yang mencemarkan air dapat berupa polutan sampah dan kotoran.
💨Limbah rumah tangga
Limbah rumah tanggga seperti detergen,sampah,dan kotoran memberikan andil cukup besar dalam pencemaran air sungai, terutama di daerah perkotaan. Jika kadar oksigen suatu perairan turun sampai kurang dari 5mg per liter,air tersebut tidak sehat bagi kehidupan biodata air seperti ikan.
💨Limbah pertanian
Kegiatan pertanian dapat menyebabkan pencemaran air terutama karena penggunaan pupuk,pestisida,dan herbisida. Penggunaan pupuk yg berlebihan dapat menyebabkan suburnya ekosistem di perairan.Akibatnya terjadi blooming alage
atau tumbuh suburnya ganggang di atas permukaan air.
2)Dampak Pencemaran air
Air limbah yg mencemari perairan akan menimbulkan berbagai dampak buruk bagi lingkungan
♠Penurunan Kualitas Lingkungan
♠Gangguan Kesehatan
♠Mengganggu Pemandangan
♠Mempercepat Proses Kerusakan Benda
3)Cara Penanggulangan Pencemaran Air
Pengelolaan air limbah bertujuan untuk menetralkan air dari bahan bahan tersuspensi dan terapung,mengurangi bahan organik biodegradeble (bahan organik yang dapat terurai oleh aktivitas makhlul hidup), meminimalkan bakteri patogen,serta memerhatikan estetika dan lingkungan.Beberapa cara pengelolahan limbah yaitu sbgi berikut.
💦Pembuatan kolam Stabilisasi
💦IPAL
(Instalasi Pengelolahan Air Limbah)
💦Pengelolaan ekscreta.
_____________________________________________
C. Pencemaran Udara.
_________________________
Pencemaran udara dapat diartikan sebagai suatu kondisi di mana udara mengandung senyawa kimia atau substansi fisik maupun biologi dalam jumlah yg dapat berdampak buruk bagi kehidupan makhluk hidup merusak keindahan alam dan kenyamanan serta merusak barang barang.
1)Macam Macam Pencemaran Udara
•Pencemara udara primer
•Pencemaran udara sekunder
2)Faktor Penyebab Pencemaran Udara
▶Faktor Manusia
(Asap Kendaraan)
▶Faktor Alam
(Gunung Meletus)
_____________________________________________
D.Pencemaran Tanah
________________________
Pencemaran tanah adalah suatu kondisi masuknya benda kimia,fisik atau biologis ke dalam tanah dimana benda benda tersebut bisa merusak struktur tanah dan membuat tanaman menjadi sulit untuk beradaptasi.
1)Faktor Penyebab Pencemaran Tanah
♥Limbah domestik
♥Limbah industri
♥Limbah pertanian
2)Dampak Pencemaran Tanah
♠Kesehatan
♠Ekosistem
♠Pada bidang pertanian
3)Cara Penanggulangan Pencemaran Tanah
♣Remediasi
♣Bioremediasi
Komentar
Posting Komentar